Sektor pertambangan di beberapa bursa luar antara lain Australia dan juga di Wall Street menunjukkan kenaikan, kemarin kita lihat ADRO, ITMG, PTBA juga masih menguat signifikan.
Sepertinya strategi pertukaran saham layak dilakukan untuk memilih sektor / saham yg lagi action, asal jangan keliru saham jebakan bandar karena bandar juga senang memanfaatkan segala kondisi.
Saya juga sedang menyusun materi pembelajaran mengenai transaksi seperti ini karena banyak diharapkan oleh beberapa investor. Kita memang ada kemungkinan menanggung resiko dalam investasi ini tapi kalau resiko itu dikarenakan kemakan bandar rasanya lebih menyakitkan.
Saya juga termasuk mempelajari mengenai publikasi beberapa saham yg biasanya setiap kali akan digoreng justru diawali berita2 yg bagus dulu, apakah ini skenario saja?
Bila materi ini sudah jadi dan bisa saya lengkapi dengan contoh2 konkrit silahkan jika ada yang mau pesan materinya untuk pembelajaran.
Hari ini kemungkinan IHSG masih bergerak dalam ring sempit, hal yang cukup bagus adalah Rupiah berangsur menguat mendekati 11.500 per US Dollar makanya ACES, ERRA, AISA dan MLPL masih uptrend kemarin.
Cobalah cermati dan coba dengan jumlah yang tidak banyak untuk pengalaman dan belajar memanfaatkan situasi.
Senin dan Selasa depan saya ada tanggapan ngamen di Bali, silahkan teman2 yg ada di Bali kalau mau ngobrol saham bisa call saya untuk memanfaatkan waktu yg ada.
salam, investa
pin.2b7DD5EE (sampaikan salm investa jika sdh terkoneksi)
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.