INDONESIA-BLOGGER
iklan banner
iklan banner

10/02/2014

SAJIAN TEH PAGI

Semalam Bursa di AS serempak turun rata2 1,5%  termasuk EIDO yg minus 1,3%. Kekhawatiran dengan kondisi Global serta kemungkinan pelemahan data ekonomi sebagai penyebab penurunan indeks DOW, S&P dan NASDAQ.
Bursa Eropa "sami mawon" ditutup rata2 merah, bagaimana Regional? Indeks di Hongkong sudah 3 hari minus terus karena maraknya demo menuntut demokrasi disana.
Dua hal yang ada dibenak saya yaitu investor mencari investasi ditempat yang lebih aman termasuk negara berkembang seperti di Bursa kita atau sebaliknya Bursa kitapun akan terseret ikuti arus Bursa Global dan Regional.

Asing masih saja Net Sell, Rupiah juga masih diatas 12.100 per US $, sehingga pilihan trading pendek masih lebih baik dengan target yang disiplin 2% sd 3 % cukuplah, dengan 4 sd 5 saham yang terseleksi.  
Hasil pengamatan dan kajian saya terakhir saya memunculkan menu saham2 PWON, MDLN, JPFA, RALS dan ADRO dengan harga2 close kemarin (1/10) nampaknya cukup menarik untuk "main pendek".

Oktober ini bisa menjadi bulan yang menentukan  terutama jika Pemerintahan Jokowi sudah terbentuk, bisa saja IHSG menuju 5300 apalagi kalau Jokowi segera melakukan tindakan2 konkrit yang diharapkan pelaku pasar.
Namun IHSG bisa saja akan kembali mundur kalau Kabinetnya nanti terutama bidang Ekonomi Keuangan dan Perdagangan dipegang oleh orang2 yang tidak dikenal pasar atau para politikus.

Selamat Trading semoga happy cuan......

salam, investa
pin 2b7dd5ee 

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Top WordPress Themes